Jasa Motion Graphics untuk Dunia Pendidikan. Apakah bisa?

Publish Juni 2019  || Update September 2019

Teknologi saat ini hampir bisa dikatakan tidak memiliki batasan, selalu mengalami perkembangan dan menyesuaikan dengan keperluan yang ada di dunia. Dari berbagai perkembangan yang ada jasa motion graphics juga dapat digunakan diberbagai bidang keilmuan, tidak hanya untuk membuat video yang menghibur ataupun mengenalkan sebuah produk.

Rupanya penggunaan motion graphics juga bisa dilakukan untuk dunia pendidikan. Ranah pendidikan juga mengalami berbagai perkembangan yang tidak sedikit karena pesatnya pertumbuhan teknologi. Jika dahulu untuk mencari informasi harus melalui buku yang terkadang kurang komplit, maka saat ini mencari informasi sangatlah mudah yaitu melalui internet. Lalu apa hubungannya dengan penggunaan jasa motion graphics untuk pendidikan?

Seperti diketahui dunia pendidikan juga terkena efek dari adanya teknologi yaitu murid mencari informasi di internet menjadi meningkat, penggunaan teknologi pendukung seperti video juga meningkat. Nah melalui jasa motion graphics maka materi-materi yang dimiliki oleh sebuah sekolah dapat diubah menjadi video materi pelajaran yang dapat diakses murid dimana saja dan kapan saja. Jasa motion graphics juga dapat menyesuaikan kondisi sesuai meterai yang dimiliki oleh instansi pemerintah. Apa saja manfaat penggunaan motion graphics di dunia pendidikan?

  • Video Animasi bisa menggambarkan objek yang tidak bisa dilihat oleh mata, seperti Ion, Molekul, Mikro Organisme, dll. Cocok sekali untuk mata pelajaran yang
  • Dengan video Animasi, peristiwa kompleks serta perlu penjelasan detil bisa disampaikan dengan jelas dan mudah dipahami. Contohnya bagaimana bencana alam dapat terjadi, sistem tubuh manusia, hingga bagaimana sebuah mesin dapat beroperasi.
  • Tenaga & waktu lebih efisien. Dengan video animasi, materi yang susah dijelaskan secara verbal akan terwakilkan dengan lugas dan mudah dipahami. Bagi siswa pun, mereka dapat memutar berkali-kali video animasi tersebut, bapak/ibu guru tidak perlu berulang-ulang menjelaskan.
  • Video Animasi Pembelajaran dapat diputar kapan saja sesuai keinginan siswa, bahkan saat di rumah sekalipun. Seperti kita ketahui, alokasi waktu siswa di sekolah lebih sedikit daripada di luar sekolah. Dengan adanya video animasi, maka siswa dapat mengulang-ulang materi pelajaran yang belum mereka pahami.
  • Bapak/Ibu guru pun bisa lebih produktif. Dengan menggunakan video animasi, para guru tidak mengeluarkan tenaga ekstra dalam menjelaskan materi pelajaran. Para guru bisa lebih fokus untuk membantu para siswa dalam membantu kesulitan belajar, membangun karakter positif, hingga memotivasi peserta didik.

Baca Juga